Sabtu, 19 Desember 2009

Gunung Kidul Juga Ada Pantainya

Gunungkidul mempunyai garis pantai terpanjang di Yogyakarta dan hampir semuanya berpasir putih. Sebut saja Pantai Kukup yang mirip Tanah Lot, Krakal, Wedi Ombo atau pantai Siung yang sering digunakan untuk latihan dan lomba para Rock Climbers. Semuanya berpasir putih dan relatif masih sepi.
Selain pasir putihnya, ikan yang dihasilkan nelayan juga melimpah. Baron dan Pelabuhan Sadeng adalah yang paling ramai. Atau jika anda penyuka olahraga Rock Fishing, pantai Baron dan Krakal bisa anda coba.
Gunungkidul dapat dicapai dari Nol Kelometer lurus ke arah timur melewati Kebun Binatang Gembiraloka. Setelah sampai di Perempatan Gedongkuning belok kanan, lampu merah belok kiri setelah itu lurus saja. Rambu petunjuk jalan akan memandu anda sampai tujuan.

Tidak ada komentar: